Digelarnya konser K-Pop spektakuler SM TOWN Live World Tour III in Jakarta pada 22 September 2012 nanti cukup menghebohkan. Bahkan sedari malam, fans sudah mengantri.
Seperti yang diinfokan oleh promotor WProductions dan MP Entertainment, publik sale tiket SMTOWN INA akan dijual pada hari Jumat (10/8) di dua lokasi. Pertama di Sands Ballroom Mangga Dua Square dan di P6 Grand Indonesia West Mall.Melalui Twitter resmi mereka, @MPEnter, MP Ent menjelaskan bahwa pengambilan nomor dan antrian tiket baru dimulai pada pukul 08.00 di GI West Mall dan Sands Ballroom. Namun masih ada beberapa penggemar yang sudah mengantri semenjak Kamis (9/8) malam.
Berbeda dengan publik sale konser Super Junior, Super Show 4 Jakarta yang digelar pada 6 April silam dengan cukup banyak kericuhan. Pihak Grand Indonesia rupanya cukup tegas dengan tidak memperbolehkan pembeli tiket bermalam di GI. Akses untuk masuk ke GI West Mall baru dibuka pukul 06.00 Jumat (10/8) hari ini. Sehingga sebanyak apapun calon pembeli tiket semalam, mereka tidak bisa melakukan antrian lebih dulu.
Menurut informasi salah satu pembeli tiket @temmy_kim, keadaan antrian di Mangga Dua Square relatif lebih sepi daripada di Grand Indonesia. Untuk para pembeli yang memutuskan membayar melalui kartu debit, ada potongan sebesar 3% dengan fee pertiket mencapai Rp 10 ribu. Dengan menggelar publik sale di hari ini saja, akan ada 30 - 40 ribu lembar tiket SMTOWN Jakarta yang dijual. (kpl/aia)
0 komentar:
Posting Komentar